Hari pertama masuk sekolah SMA Negeri 1 Klego  di awal tahun pelajaran 2091/2020 yaitu hari Senin, 15 Juli 2019 diawali dengan melakukan upacara bendera. Upacara ini sekaligus sebagai upacara pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Upacara diikuti oleh seluruh civitas akademika SMA Negeri 1 Klego, baik siswa kelas X,XI dan XII serta guru dan karyawan.

Upacara Pembukaan MPLS SMA Negeri 1 Klego Tahun Pelajaran 2019/2020

Kegiatan MPLS dilaksanakan dari hari Senin, 15 Juli 2019 sampai dengan hari Rabu, 17 Juli 2019. Kegiatan ini wajib diikuti oleh peserta didik baru yaitu siswa kelas X.

Kegiatan MPLS  di SMA Negeri 1 Klego, diisi dengan kegiatan-kegiatan antara lain sebgai berikut:

  1. Penyampaian materi MPLS oleh guru/nara sumber yang kompeten
  2. Diskusi kelompok antar siswa kelas X
  3. Pagelaran Ekstra kurikuler dari tiap ekstra
  4. Latihan TUB PBB

Sosialisasi Peraturan Akademik, Tata Tertib Sekolah Dan Kredit Pelanggaran Siswa Sma Negeri 1 Klego Tahun Pelajaran 2019/2020

Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan lingkungan, budaya, aturan dan hal-hal yang diterapkan di Sekolah yang baru agar peserta didik baru lebih mengenal, bisa lebih cepat beradaptasi dan dapat mengenali  potensi diri untuk meraih prestasi .

Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pada tanggal 17 Juli 2019 di halaman sekolah. Sosialisasi ini disampaikan oleh Bapak Kukuh Haryanto, S.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum SMA Negeri 1 Klego.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang peraturan-peraturan  yang ada di sekolah dan harus ditaati oleh seluruh siswa baik kelas X, XI dan XII. Peraturan disampaikan di awal tahun pelajaran agar menjadi perhatian siswa dalam melakukan aktivitasnya.

Peraturan yang disampaikan antara lain tentang Peraturan Akademik, Tata tertib perilaku siswa dan Kredit/ debet point siswa. Peraturan akademik berkaitan dengan kriteria penilaian, kriteria kenaikan kelas dan kriteria kelulusan siswa. Sedangkan Tata Tertib dan Kredit / Debet point siswa berisi tentang rambu-rambu perilaku siswa, serta point yang akan diberikan kepada siswa baik berupa kredit maupun debet. Dengan adanya sosialisasi tersebut diharapkan siswa mentaati peraturan-peraturan yang ada di sekolah sehingga apa yang menjadi tujuan sekolah maupun cita-cita anak

Dengan adanya sosialisasi tersebut diharapkan siswa mentaati peraturan-peraturan yang ada di sekolah sehingga apa yang menjadi tujuan sekolah maupun cita-cita anak bisa tercapai (17/07)

Hari Pertama Masuk Sekolah Dan Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Tahun Pelajaran 2019/2020